Search This Blog
Monday, March 10, 2014
Impression Year
Impression Year adalah 5 anak band screamo dari Pasir Gudang, Johore. Mereka tinggal dalam satu daerah tersebut dan mereka telah lama berteman. Band ini terbentuk pada mei 2012. Awal terbentuknya band ini sebenarnya hanya ada 3 member yaitu Suffi sebagai drummer, Nofrizal sebagai bassist dan Fauzan Aziz sebagai guitarist. Beberapa bulan setelah band ini terbentuk akhirnya mereka memanggil kedua teman mereka yaitu Taufiq untuk bermain sebagai guitarist kedua dan Daniel Doom sebagai vocalist, dan hingga saat ini formasi tersebut masih solid. Tidak seperti kebanyakan band yang terinfluence oleh band lain mereka malah terinfluence oleh records label seperti Great American Steak Religion, Ebullition, Witching Hour, Blood Of The Young, Stonehenge, Per Koro, dan Old Glory sebagai influence mereka karena records label tersebut yang telah memperkenalkan dan menarik minat mereka pada band-band yang bernaung dibawah records2 label tersebut seperti Uranus, Reversal Of Man, Orchid, Neil Perry, Acme, Hybris, The Book Of Dead Names, Encyclopedia Of American Traitors, Finger Print, dan banyak lagi.
Sekarang mereka sedang sibuk menyiapkan proses perilisan demo pertama mereka dimana demo tersebut berisi 4 buah lagu yang rencananya akan dirilis pada bulan maret atau april tahun ini. demo ini diberi nama D(EMO). dan demo ini juga akan dirilis di US oleh record label dari sana yang akan berformat tape. Lagu-lagu dalam demo mereka bercerita tentang kemusnahan-kemusnahan alam
yang disebabkan oleh manusia-manusia yang tidak bertanggungjawab. dan member mereka juga mempunyai band lain seperti Suffi (Drummer) yang bermain di Homerun (Old school hardcore) dan Nofrizal (Bassist) juga punya band lain yaitu And The Mountains Echoed (Indie emo) dan Nofrizal bermain diposisi Guitar.
Impression Year adalah sebuah band DIY anti-commercialized hardcore dari Pasir Gudang, Johor yang bermain music emo hardcore dengan unsur2 noisy dan chaotic. Kami memilih untuk bermain music ini disebabkan kesemua member meminati music yang sama dan passion kami terhadap DIY hardcore punk movement. Terbentuknya Impression Year juga disebabkan persahabatan yang terjalin diantara kami semua. Yang pastinya, kami sangat berbangga dengan scene di Pasir Gudang walaupun scene disini tidak sebesar scene ditempat lain. Tidak perlu rasanya scene disini menjadi besar atau ternama karena akan memberi dampak yang besar dari segi perbedaan ideologi dan ethics masing-masing. Kami ingin scene disini terus aktif dan tidak akan membiarkan pupus begitu saja. Love your life and stay punk!. ini adalah sepatah dua kata dari member Impression Year yang telah melakukan wawancara dengan saya. yaitu Fauzan Aziz. Thanks to Fauzan Aziz yang telah menjawab pertanyaan saya and Nofrizal yang telah merekomendasikan band ini kepada saya. mari kita nantikan demo dari band ini, berikut akan saya berikan 2 buah lagu mereka yang telah bisa didengarkan di bandcamp mereka. apabila demo mereka telah rilis maka akan saya beritahukan kepada teman-teman. selamat menikmati.
Member :
Taufiq - Guitarist
Suffi - Drummer
Fauzan - Guitarist
Nofrizal - Bassist
Daniel Doom - Vocalist
Bandcamp
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment